Meski sulit dan tak diinginkan, namun terkadang kita harus mengakui ketika hubungan romantis sudah di ujung tanduk dan tak bisa diperbaiki lagi. Lantas, bagaimana kita bisa mengetahui bahwa hubungan sudah menjadi sangat buruk hingga berkemungkinan akan segera berakhir?
Berikut adalah tanda-tandanya :
- JarakBagi hati yang dekat, jarak bermil-mil pun bisa jadi tak ada artinya. Namun sebaliknya, bagi hati yang jauh, jarak sedekat apapun akan terasa berbeda. Jarak akan semakin terasa ketika pasangan sudah tak lagi berusaha mendekatkan diri. Misalkan jika biasanya dia rajin mengirim sms, menelepon, skype, dan lainnya, sekarang dia sama sekali tak melakukan hal itu. Jika kalian tak menghubunginya terlebih dahulu, dia tak akan repot-repot menghubungi kalian.
- Masa depanSalah satu tanda hubungan yang terus tumbuh adalah adanya rencana masa depan yang melibatkan pasangan. Namun jika dia sudah tak lagi membicarakan rencana masa depan dengan kalian, bahkan seolah tak memikirkan masa depan sama sekali, berarti dalam pikirannya dia memang tak berencana memiliki masa depan dengan kalian. Ini sama saja sudah tak ada kelanjutan dari hubungan romantis kalian.
- 'Kita' menjadi 'Aku'Ketika pasangan sudah tak lagi menggunakan kata 'kita' untuk merujuk pada segala sesuatu yang dilakukannya bersama-sama dengan kalian, maka ini tanda bahwa dia sudah tak lagi merasa ada keterikatan dengan kalian. Memang harus ada waktu untuk diri sendiri selain bersama pasangan, namun dalam hubungan yang sehat pasangan juga harus mempertimbangkan aspek 'kita' dalam setiap tindakannya.
- Bahasa tubuhBahasa tubuh terkadang berbicara lebih keras daripada kata-kata yang dilontarkan. Perhatikan bahasa tubuh kekasih. Apakah akhir-akhir ini dia jarang berdekatan dengan kalian? Apa dia sering menghindari tatapan mata? Dia sering menjauh dan tak pernah menyentuh tangan kalian lagi? Itu adalah tanda-tanda dia sudah tak tertarik pada kalian.
- Bertengkar seperti musuhJika dia sering membuat hal-hal kecil menjadi sebuah pertengkaran, ini adalah tanda perpisahan yang nyata. Apakah akhir-akhir ini kalian lebih sering bertengkar, hampir setiap hari? Banyak yang mengira bahwa bisa jadi ini hanya satu fase ketika pasangan sedang lelah atau stres. Tapi coba perhatikan, jika dia terus-terusan mengajak bertengkar, itu tandanya dia sudah ingin pergi dari kalian.
- Mempercayai perasaanKetika ada hal buruk yang terjadi, terutama berkaitan dengan pasangan, wanita selalu bisa merasakannya. Jangan bohongi diri kalian sendiri. Perasaan kalian tahu jika hubungan sudah tak bisa dilanjutkan.
- Lebih baik menghabiskan waktu sendiriKetika jatuh cinta, dan ketika semuanya baik-baik saja, menghabiskan waktu bersama pasangan adalah hal yang diinginkan oleh semua orang. Namun jika kalian mulai berpikir bahwa menghabiskan waktu sendirian lebih menyenangkan daripada bersama pasangan, maka ini adalah tanda-tanda hubungan yang akan berakhir.
- Mulai berteman dengan pria/wanita lainHal ini mungkin tak terlihat awalnya. Namun ketika kalian mulai senang berbicara dengan pria atau wanita lain, kemudian menikmati saat-saat bicara bersama mereka dan mulai berteman dengan mereka, ini adalah salah satu tanda kejenuhan terhadap pasangan. Kalian mulai tak nyaman bersama pasangan sehingga mencari 'teman' lain yang bisa membuat kalian tertawa lagi. Jika ini dilanjutkan, maka bisa jadi hubungan akan segera berakhir.
- Tak ada kata maafSetelah pertengkaran yang bertubi-tubi, kalian atau pasangan merasa tak ingin meminta maaf. Ini biasanya terjadi jika pasangan sama-sama merasa tidak bersalah. Jika pasangan terus-terusan menyalahkan kalian atas segala hal yang terjadi, lebih baik segera katakan: "Baik, maafkan aku karena hubungan ini sudah berakhir!"
Karena hubungan yang berakhir seringkali menyakitkan, kebanyakan orang tak ingin mengakui bahwa hubungan mereka telah berakhir dan terus bertahan dalam hubungan yang tak membahagiakan. Daripada terus menyakiti diri sendiri, sebaiknya segera akhiri hubungan jika kalian menemukan tanda-tanda di atas.
Demikian artikel tentang 9 Tanda Hubungan Romantis Akan Segera Berakhir ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang 9 Tanda Hubungan Romantis Akan Segera Berakhir ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.